Kelompok 4 KKN Tematik UPGRIS Desa Jatijajar Melakukan Program Kerja Pendidikan Membantu Meningkatkan Kreatifitas dan Ketrampilan Anak Melalui Barang Bekas
Portal Demokasi, Desa
Jatijajar, 13 September 2024. Kelompok 4 KKN Tematik UPGRIS Desa Jatijajar
bersama kelas 1 dan 3 SDN Jatijajar 01 berkreasi dengan pemanfaatan barang
bekas menjadi suatu karya,guna mengurangi sampah plastik yang susah
terurai.Mereka berhasil membuat karya seni dari botol bekas dan pemanfaatan
bungkus kemasan plastik menjadi sebuah kolase dan pot bunga. Karya-karya mereka
sangat indah dan menarik perhatian warga sekolah.
Kami
mengajak siswa SDN Jatijajar 01,belajar tentang daur ulang dengan pemanfataan
barang bekas menjadi sebuah karya. Membuat kerajinan tangan dari barang bekas
adalah salah satu contoh dari kegiatan daur ulang. Selain itu, kegiatan ini
juga bisa melatih keterampilan motorik halus siswa, seperti memotong, menempel,
dan mewarnai.
Dengan
mendaur ulang barang bekas, siswa tidak hanya bisa mengurangi sampah, tapi juga
bisa melatih kreativitas dan keterampilan mereka. Selain itu, siswa juga bisa
belajar tentang pentingnya menjaga lingkungan.
Dalam
Kurikulum Merdeka, siswa diajak untuk belajar sambil bermain dan mengeksplorasi
lingkungan sekitar. Nah, program KKN ini sangat sesuai dengan semangat
Kurikulum Merdeka. Melalui kegiatan mendaur ulang barang bekas, siswa akan
belajar sambil bersenang-senang, mengembangkan kreativitas, dan juga
menumbuhkan rasa peduli terhadap lingkungan. Kami berkesempatan mengajar
peserta didik kelas lll pada waktu ini saya memberikan materi tentang cara
pembuatan pot tanaman dari botol bekas.
Botol
bekas menjadi bahan utama dimana botol bekas ini sangat mudah sekali ditemukan,
kita hanya membutuhkan gunting sebagai alat untuk memotongnya. Disitu saya
berinisiatif untuk membuat sebuah pot yang bahannya berasal dari botol bekas.
Saya mengajak mereka untuk berkreasi dengan botol bekas, mereka juga sangat
senang dimana botol bekas yang sudah mereka bawa dari rumah berubah menjadi pot
yang sangat bagus dan akan ditanami peserta didik dengan tanaman. Disini kita
mengajarkan mereka rasa peduli menjaga kebersihan dengan lingkungan sekitar.
Selain berdampak positif pada lingkungan juga berdampak positif kepada peserta
didik. Dengan kegiatan ini kita dapat mengasah keterampilan mereka dalam
berkreasi.
Dokumentasi Kegiatan :